BANYUMAS, jateng.kabaedaerah.comĀ Serah terima jabatan ketua RW 010 dan Perkumpulan Kematian Griya Satria (PKGS) yang lama kepada ketua RW yang baru terpilih, digelar sederhana namun penuh khidmat dilaksanakan pada Minggu malam (18/06/2023) Jam 19:30 – 21:30 Wib, bertempat di balai pertemuan (aula) RT 005/010 perumahan Griya Satria Kelurahan Bantarsoka, Kecamatan Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Kegiatan dihadiri oleh Ketua dan jajaran pengurus RW dan PKGS lama, Ketua dan jajaran pengurus RW dan PKGS baru, Polisi RW, Ketua dan pengurus RT 001 s.d 006 RW 010, sesepuh, pinisepuh, tokoh agama, tokoh masyarakat dan undangan lainnya
Seperti diketahui Ketua RW 010 Sri Winarno telah habis masa jabatannya, maka diadakanlah pemilihan Ketua RW Baru beberapa hari yang lalu secara demokrasi dan transparan. Pada pemilihan ketua RW 010 yang baru warga melalui ketua dan pengurus RT 001 s.d 006 RW 010, terpilih Machfulyono S.Ag sebagai Ketua RW 010 yang baru.
Ketua RW 010 yang lama Sri Winarno dalam sambutannya mengatakan, mulai malam ini saya beserta seluruh jajaran kepengurusan, mohon ijin undur diri / pamit dengan berakhirnya masa jabatan selaku ketua RW, dan akan diteruskan oleh Machfulyono S.Ag sebagai ketua RW 010 yang baru beserta jajaran kepengurusannya, katanya.
“Minta maaf bila ada kesalahan selama bergabung di Jajaran RW dan harapan kami kedepannya RW 010 kompak serta lebih solid lagi dalam melayani warga dan membangun seluruh aspek di lingkungan RW 010 di bawah kepeminpinan ketua Ustadz Machfulyono S.Ag,” tandasnya.
Dalam kata sambutan ketua RW 010 terpilih Machfulyono S.Ag menyampaikan terima kasih kepada Sri Winarno beserta jajaran kepengurusanya atas dedikasi pengabdian, kerjasamanya dan melayani warga RW 010, terima kasih kepada sesepuh pini sepuh, tokoh agama, tokoh masyarakat yang selalu membimbing dan mengawal kepengurusan RW, Terima kasih kepada ketua, pengurus dan warga RT 001 s.d 006, yang telah mendukung dan memberi kepercayaan kepada saya, kata Machfulyono.
“Dengan adanya pergantian kepengurusan Ketua RW, bertambah solid, kompak dan gotong royong membangun lebih baik lagi dari yang sudah baik selama ini, tentunya dengan dukungan dari seluruh elemen, dan selamat datang kepada para pengurus dan warga yang mendapatkan amanah jabatan di jajaran pengurus RW, semoga menjadi ladang ibadah, ladang sedekah kita semua yang mendapatkan Ridlo Allah SWT, Aamiin,” pungkasnya.
Acara inti ceremoni sertijab ketua RW 010 diakhiri dengan penyerahan berita acara yang sudah ditandatangani bersama, dari ketua RW lama Sri Winarno kepada ketua RW baru Machfulyono, dan berkas administrasi, kearsipan, stempel dan inventaris dari Sekretaris lama Henki kepada sekretaris baru Darmawan, laporan keuangan dan fisik uang dari bendahara lama Hanto Arif Walhuda kepada bendahara baru Santoyo dan Wartono, dan diakhiri dengan do’a yang di pimpin oleh Ustadz Aris. Dan ucapan terima kasih kepada ketua RW sebelumnya dan ucapan selamat kepada ketua RW baru, dan ramah tamah. (Djarmanto-YF2DOI)
Discussion about this post