DEMAK Jateng Kabardaerah.com – Satlinmas Desa Brambang Kecamatan Karangawen Kabupaten Demak Jawa tengah harus bekerja ekstra jelang hari pencoblosan Pemilu 2024 pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2024.
Mereka ditugaskan untuk selalu siap, menjaga logistik Pemilu selama 24 jam penuh di balai desa dan TPS.
TPS yang ada di wilayah Desa Brambang terdiri 34 TPS yang menyebar di pelosok kampung dan sejumlah 75 personil linmas yg di terjunkan untuk menjaga keamanan ketertiban masyarakat desa juga di dalam pemilu 2024.
Salah seorang Danlinmas di Desa Brambang Karnadi menceritakan bagaimana dirinya harus mengatur jadwal tugas, dalam persiapan Pemilu 2024 secara baik. Sebab, sebagian di antara anggota linmas telah berusia lanjut dan harus mempersiapkan untuk 34 TPS Linmas nya dalam kegiatan pemilu 2024 tersebut.
“Kebanyakan rekan linmas sudah berusia setengah abad, jadi saya harus mempertimbangkan jadwal piket, dan keinginan mereka di Pemilu 2024 ini,” ungkap Karnadi pada Awak Media di Balai Desa Brambang pada hari Selasa tanggal (13/02/2024) pukul 09.00 wib pagi tadi.
DanLinmas Desa Brambang Karnadi itu juga menuturkan bahwa pembagian jadwal dilakukan agar pengamanan dapat berjalan efektif.
Sementara tugas lain yang harus dilakukan linmas yakni terlibat dalam pengiriman logistik dari balai desa ke TPS ( Tempat Pemungutan Suara) dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Meski dibantu oleh petugas lainnya seperti TNI-Polri dan Satpol PP, namun Karnadi mengaku hal itu cukup menguras tenaga.
“Apalagi kalau jaraknya jauh untuk memindahkan barang, tapi alhamdulillah dibantu petugas lain,” ucapnya.
Untuk honor yang diterima anggota linmas, Karnadi mengaku dibayar pershift dan cukup untuk keperluan makan dan masih tersisa untuk dibawa ke rumah.
Sebagai garda terdepan dalam membantu kesuksesan pemilu 2024, dia juga mengaku cukup senang. Di momen ini, dia bisa berkumpul di tengah-tengah stakeholder yang terlibat dalam pemilu.
“Bisa bersilaturahmi dengan stakeholder panitia pemilu 2024, karena jarang ketemu,” Katanya.
Disisi lain Eko Puji Haryanto sebagai ketua Sekretariat PPS ( Panitia Pemungutan Suara) di Desa Brambang menyampaikan bahwa,”
Setiap Linmas yang direkrut untuk Pemilu 2024 memiliki masa kerja selama 1 bulan.
“Di Surat Keputusan (SK) yang dikeluarkan 1 bulan masa kerja. Tapi untuk pengamanan hanya 1 hari,” Eko Puji Haryanto Saat di temui di kerjanya Sekretariat PPS Desa Brambang pada hari Selasa (13/02/2024) pukul 09.15 wib.
Dirinya menambahkan, selain tugas pengamanan, peran Linmas juga dapat membantu dalam pendirian TPS di tempatnya bertugas.
“Boleh bantu-bantu teman-teman KPPS membantu pembuatan TPS. Tapi prinsipnya, tugas dan tanggung jawabnya hanya sebagai pengamanan di TPS,” Ungkapnya.
Untuk pengadaan kelengkapan saat bertugas kelak, sambung Eko Puji Haryanto itu akan dibelikan oleh Pemerintah Desa dari Anggaran APBDes.
Menurut Eko Puji Haryanto,
“Kalau pakaian dan peralatan, akan disiapkan nantinya.
Selain berjaga di TPS, Linmas juga memiliki tugas dalam pengawalan distribusi hasil perhitungan surat suara hingga ke level kecamatan.
“Iya mengawal proses pungut hitung dan distribusinya sampai ke kecamatan,” tutup Eko Puji Haryanto.”
Reporter: BANU ABILOWO.
Discussion about this post